Sang Anak Melakukan Ini Di 'Pinggir Jalan', Iis Dahlia Bangga Pada Anak Tercintanya

Anak dari pedangdut Iis Dahlia, Salshadilla Juwita, selain sibuk di dunia hiburan kini mempunyai kesibukan baru, yakni berjualan makanan. Awalnya, kesibukan gadis kelahiran kelahiran 1998 itu hanya menjalani tugas kuliah.




Nah, karena dari awal Salshadilla memang senang membuat makanan, maka tugas kuliah itupun terasa menyenangkan. Bahkan, Ia jadi punya niatan untuk menjadikan kuliner sebagai ladang bisnis. Hal itu diutarakan sendiri oleh Iis ketika ditemui awak media baru-baru ini.

"Lagi seneng jualan,
dia sekolah bisnis disuruh bikin usaha. Dia buat dessert dan jualannya di car free day," ujar Iis saat ditemui di bilangan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (13/9).Wanita berusia 44 tahun itu mengaku bangga dengan upaya Salshadilla untuk belajar mandiri sejak dini. Padahal, dari segi ekonomi, Iis sudah begitu cukup sehingga sang anak tak perlu lagi berjualan di 'pinggir jalan' demi memuaskan hobinya itu.


"Aku nggak malu selagi positif, aku liatin dia nggak mau kemewahan juga. Aku malah bangga. Dan aku juga seneng aja dia masak tapi dapur ku berantakan," sambungnya.
Menurut Iis, bakat Salshadilla dalam hal masak-memasak adalah warisan dari sang ayah. "Tangannya dia tuh tangan masak, turunannya dari bapaknya," tutup pelantun Ratapan Anak Tiri itu.
(kpl/far/gtr)
 
 
 
Mozaik Islami :
 
 

Comments